Gypsum adalah mineral sulfat lunak yang terdiri dari kalsium sulfat dihidrat. Bahan ini banyak ditemukan pada pupuk atau kapur papan tulis.
Sekedar informasi, penggunaan gypsum putih atau berbutir halus halus (alabaster) telah digunakan untuk membuat patung oleh bangsa Mesir Kuno, Mesopotamia, Roma Kuno, Kekaisaran Bizantium dan alabaster Nottingham dari Inggris pada Abad Pertengahan.
Di era modern seperti sekarang ini, karakteristik gypsum yang keras telah dimanfaatkan oleh ahli bangunan untuk melapisi plafon agar terlihat lebih indah. Bentuk gypsum untuk plafon bangunan sangat variatif. Bisa disesuaikan dengan kondisi dan dekorasi bangunan. Warnanya yang putih beserta teksturnya yang halus juga memudahkan seseorang untuk mengecat plafon gypsum.
Jika Anda adalah seorang pengusaha cafe, dan ingin menciptakan desain ruangan yang fleksibel tak ada salahnya memasang plafon gypsum di dalam ruangan. Pasalnya, gypsum yang berwarna putih dan bertekstur halus akan memberikan kesan ruang yang luas.
Warna putih juga sangat mudah menyesuaikan interior ruangan. Jenis lampu, lukisan penghias, perabot ruangan, dsb begitu terlihat estetis jika plafon ruangan terpasang gypsum.
Ada beberapa keuntungan memasang gypsum di dalam cafe, salah satunya adalah harga gypsum yang cenderung murah dibandingkan memasang bahan material lain. Akan tetapi, sebelum membahas harga gypsum berikut kami paparkan tentang keuntungan memasang gypsum:
Meskipun begitu, memasang gypsum ke dalam ruangan juga memiliki kekurangan. Terutama jika dipasang sebagai plafon langit-langit bangunan:
Plafon gypsum biasanya dijual dengan harga per lembar. Tidak ada harga pasti tentang harga gypsum. Semua tergantung ukuran, ketebalan, serta toko atau produsen yang menjualnya. Tipe gypsum juga beraneka ragam, oleh karena itu setiap lembar yang terlihat sekilas sama harganya akan berbeda. Berikut harga gypsum per lembar yang dijual di pulau Jawa:
Harga tersebut masih harga rata-rata dan belum pasti. Setiap toko kemungkinan akan menjualnya secara berbeda, terlebih jika Anda memborong banyak gypsum dan membutuhkan jasa angkut untuk membawanya ke lokasi.
Pada bagian awal kami telah memaparkan bahwa gypsum yang putih bisa menjadi solusi yang manjur untuk dekorasi cafe. Sebenarnya, plafon gypsum tidak hanya putih polos yang bisa dipasang di langit-langit ruangan. Akan tetapi bisa juga dikreasikan dengan berbagai macam lampu atau penghias ruangan tambahan. Untuk membuat itu, perlu keahlian khusus dari konsultan interior.
Baca ini juga: Vinyl Lantai untuk Rumah Indah Menawan
Sebagai referensi Anda untuk membuat plafon cafe dari gypsum, berikut gambar-gambar inspiraatif yang mungkin akan membantu Anda dalam menentukan desain plafon cafe.
Demikianlah pemaparan kami tentang plafon yang berbahan dasar gypsum. Mulai dari harga, keuntungan dan kelemahan gypsum, hingga desain yang dapat menginspirasi Anda. Semoga desain tersebut semakin memotivasi Anda lebih bersemangat mengelola interior ruang bisnis anda. Selamat mencoba!